Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fokus Jose Mourinho Kini Mempertahankan Posisi Nomor Dua

By Sri Mulyati - Kamis, 1 Februari 2018 | 14:24 WIB
Ekspresi Manajer Manchester United, Jose Mourinho, dalam laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 30 Desember 2017. (OLI SCARFF/AFP)

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, mulai realistis terhadap peluang Manchester United menjuarai Liga Inggris musim 2017-2018.

Manchester United baru saja menelan kekalahan 0-2 dari Tottenham Hotspur pada Kamis (1/2/2018).

Hasil tersebut membuat Manchester United kini berjarak 15 poin dari Manchester City yang berada di puncak klasemen.

Jose Mourinho pun mulai merasa bahwa Manchester United cukup kesulitan mengejar rival sekota.

"Liga Inggris memang masih akan berakhir saat kami menghadapi Watford di Old Trafford pada Mei, namun kami juga sadar jarak poin dengan Manchester City seperti apa," kata Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.

(Baca Juga: Alasan Miris Marouane Fellaini Hanya Tampil 7 Menit Versus Tottenham Hotspur)

Sebelum laga melawan Tottenham Hotspur, Mourinho sudah sadar akan jarak poin yang menganga dengan Manchester City.

Hal tersebut membuat prioritas Mourinho saat ini telah bergesar, tak lagi berusaha mengejar sang rival sekota.

"Sekarang kami harus melawan Chelsea, Tottenham Hotspur, Liverpool, dan Arsenal yang akan berjuang keras merebut posisi yang bagus," kata Mourinho.

Manchester United saat ini berada di posisi kedua dengan perolehan 53 poin.

(Baca Juga: Jose Mourinho: Laga Tadi Memang Tak Cocok untuk Alexis Sanchez)

Mereka hanya terpaut tiga poin dari Liverpool dan Chelsea yang berada di peringkat ketiga dan keempat.

Setan Merah, julukan Manchester United, jelas ingin mengunci slot Liga Champions untuk musim depan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P