Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Laga Boxing Day Liga Inggris menjadi titik balik kembalinya penampilan apik striker Bournemouth, Callum Wilson.
Callum Wilson menyumbang satu gol bagi kemenangan telak Bournemouth atas Chelsea, Kamis (1/2/2018).
Wilson menyarangkan gol pertama dan assist gol kedua dari tiga gol yang dicetak tim tamu di Stadion Stamford Bridge.
Gol dan assist tersebut menjadi penjadi pelengkap enam gol dan satu assist bagi pemain berusia 25 tahun di ajang Premier League musim ini.
Juergen Klopp Enggan Lepas Si Kaki Kaca https://t.co/dgeWiqI2WP
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 30 Januari 2018
Total Wilson sembilan keterlibatan bagi gol Bournemouth tersebut tentu tidak mengesankan, karena masih banyak pemain dengan catatan lebih baik.
5 - Callum Wilson has been directly involved in five goals in his last six appearances in the Premier League (four goals and one assist). Cherry.
— OptaJoe (@OptaJoe) 31 Januari 2018
Jika ditilik lebih detail, tujuh keterlibatan Wilson terhadap gol The Cherries dicetak pada enam laga terakhir, atau sejak 26 Desember 2017 (Boxing Day).
Bak mendapat hadiah dari Santa Claus, Wilson kembali menemukan ketajamannya yang sempat hilang pascacedera retak ligamen pada 26 September 2015.
Ancaman Aubameyang yang Perlu DIketahui Tim-tim Liga Inggris https://t.co/Tot66bnSgN
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 30 Januari 2018
Musim 2015-2016 menjadi musim pertama Wilson di Premier League, setelah membawa Bournemouth promosi dari Championship.
Kala itu, Wilson berhasil melesatkan lima gol pada enam pekan perdana Liga Inggris.
Sebuah performa yang prima, apalagi jika dibandingkan dengan Top Scorer Liga Inggris 2015-2016, Harry Kane (Tottenham Hotspur), pada medio yang sama.