Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ejekan Pemegang Rekor Gol Tercepat Liga Inggris untuk Christian Eriksen

By Bagas Reza Murti - Kamis, 1 Februari 2018 | 19:09 WIB
Gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen (kanan), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Manchester United dalam laga Liga Inggris di Stadion Wembley, London, pada 31 Januari 2018. (ADRIAN DENNIS/AFP)

Gol 11 detik Christian Eriksen ke gawang Manchester United, mendapat ejekan dari pemegang rekor gol tercepat  Premier League, Ledley King.

Tottenham Hotspur menang 2-0 atas Manchester United pada Rabu (31/1/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Gol pertama Tottenham oleh Christian Eriksen, tercipta hanya dalam tempo 11 detik setelah kick-off.

Ini menjadi gol tercepat yang tercipta di Premier League musim ini.

Namun, bukan yang tercepat sepanjang sejarah Premier League.

(Baca juga: Liverpool dan 'Slender Man' Catat Sejarah di Premier League dalam Satu Malam)

Mantan bek dan kapten Tottenham Hotspur, Ledley King jadi pemegang rekor tersebut.

Pada 9 Desember 2000, saat Tottenham bermain imbang 3-3 di kandang Bradford City, King mencetak gol ketika laga diklaim baru berjalan 9,9 detik.

Usai Eriksen mencetak gol tersebut, Ledley King mengunggah cuitan untuk 'mengejek' Christian Eriksen.

"Dan masih!," ujarnya disertai gif orang berjoget.