Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Maroane Fellaini, Jose Mourinho: Tanda Tangani Kontraknya dan Diamlah!

By Aditya Fahmi Nurwahid - Sabtu, 3 Februari 2018 | 08:44 WIB
Gelandang Manchester United, Marouane Fellaini, merayakan gol ke gawang Crystal Palace pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada Sabtu (30/9/2017) (PAUL ELLIS/AFP)

Jose Mourinho mengaku bahwa ia sedang membujuk gelandang Manchester United, Maroane Fellaini, untuk tidak hengkang.

Alami cedera, Maroane Fellaini memang kerap dikaitkan akan segera tinggalkan Manchester United.

Setelah sembuh sejak cedera lutut pada awal tahun ini, Fellaini kembali alami gangguan di bagian yang sama kala Manchester United kalah dari Tottenham Hotspur, Selasa (1/2/2018).

Meski begitu, Fellaini masih dianggap sebuah aset bagi pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Bahkan, Mourinho mengaku telah "memaksa" Fellaini untuk menandatangani kontrak baru bersama United.


Gelandang Manchester United, Marouanne Fellaini, dan pemain Chelsea, N'Golo Kante, berduel pada laga Liga INggris di Stamford Bridge, London, 5 November 2017.(GLYN KIRK/AFP)

(Baca Juga: Jose Mourinho Serahkan Titel Liga Inggris ke Manchester City, Sudah Menyerah?)

"Saya mengatakan kepadanya (Fellaini) kemarin, 'tanda tangani kontrakmu dan tutup mulut'," kata Mourinho dalam konferensi pers jelang pekan ke-26 Liga Inggris, Jumat (2/2/2018) waktu setempat.

Bahkan, Mou pun mengatakan agar Fellaini tak berspekulasi terlalu banyak, terutama karena ia cedera.

"Saya mengatakan kepadanya, 'jangan berjudi terlalu banyak, menandatangani kontrak sebelum Anda mengetahui tingkat cederanya'," ujar Mou menambahkan.

Cedera Fellaini sebenarnya bisa dikatakan cukup parah, tak hanya cedera lutut biasa.

(Baca Juga: Terungkap, Arsenal Pertahankan Mesut Oezil karena 'Murah')

Bahkan, Jose Mourinho mengakui bahwa Fellaini akan absenselama beberapa pekan.

"Tapi kami membutuhkannya, Liga Champions akan tiba dan banyak pertandingan sulit untuk dimainkan," kata sang pelatih.

"Mungkin kami akan kehilangan dia selama beberapa pekan kedepan, tetapi saya tidak dapat mengatakan apakah itu dua, tiga, empat, atau lima pekan. Saya tidak bisa mengatakan hal itu saat ini," ucap Mourinho kepada MUTV.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P