Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arsenal punya catatan apik setiap melawan Everton di Stadion Emirates.
Skuat asuhan Arsene Wenger akan kembali tampil sebagai tuan rumah melawan Everton, Sabtu (3/2/2018) waktu setempat.
Kekalahan di laga tengah pekan di kandang Swansea, membuat tim berjulukan The Gunners berambisi kembali ke jalur kemenangan.
Arsenal juga kemungkinan besar akan menurunkan striker tajam yang baru didatangkan dari Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang.
Duet Maut Lionel Messi dan Luis Suarez Akan Segera Terpisah https://t.co/bJMBQ6zTTA
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 3, 2018
Di laga ini juga Theo Walcott akan kembali ke Emirates menggunakan seragam Everton untuk pertama kalinya setelah memutuskan pindah pada bursa transfer Januari.
Ambisi tersebut berbanding lurus dengan catatan pertemuan yang sangat menguntungkan Arsenal.
Berdasarkan data yang diperoleh BolaSport.com, Arsenal tidak terkalahkan setiap bermain sebagai tim tuan rumah melawan Everton sejak 1996.
(Baca Juga: Jose Mourinho Rela Tukar Pemain Terbaik Manchester United dengan Gareth Bale)
Total The Gunners tak tersentuh kekalahan dalam 23 laga kandang kontra Everton di semua kompetisi.
Dengan rincian mereka bisa menuai 19 kemenangan dan 4 laga lain berakhir imbang.
Kekalahan terakhir Arsenal saat menjamu Everton terjadi pada Januari 1996 dengan skor 1-2.
Di samping itu, Everton juga merupakan tim dengan catatan tanpa kemenangan terbanyak dibanding tim lain saat bermain di Emirates khusus di pentas Premier League.
Daru 11 kunjungan, Everton menghasilkan 7 kekalahan dan hanya empat kali seri.