Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ujung tombak Manchester United, Romelu Lukaku, percaya bahwa ia harus meneyimbangkan antara mencetak gol dan memberi keseimbangan bagi tim.
Romelu Lukaku masih menjadi striker tertajam Manchester United di musim ini, khusunya di ajang Premier League.
Namun, Lukaku hanya berada di posisi kelima daftar top scorer Liga Inggris dengan 11 gol.
Beberapa kali pemain berusia 24 tahun itu juga menjadi sasaran kritik mantan andalan Manchester United seperti, Louis Saha dan teraktual, Rio Ferdinand.
Mantan Jagoan Barcelona Prihatin dengan Kondisi Zinedine Zidane di Real Madrid https://t.co/W7lflFCmUJ
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 2 Februari 2018
Lukaku secara tidak langsung menjawab kritikan yang dialamatkan kepada dirinya.
Mantan striker Everton itu membeberkan proses perubahan dirinya sejak bergabung dengan Setan Merah.
"Saya selalu menjadi pencetak gol sejak masih kecil, jadi saya tidak pernah tahu hal lain. Tapi saat bermain untuk Manchester United, Anda tahu timnya lebih dulu," kata Lukaku dikutip BolaSport.com dari situs resmi Manchester United.
Setelah Luis Suarez, Arsenal Kembali Ajukan Tawaran Konyol untuk Jonny Evans https://t.co/CNMGSRblkj
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 1 Februari 2018
"Saya pikir saya harus menemukan keseimbangan yang tepat antara berjuang untuk diri saya sendiri dan membantu tim. Saya pikir saya menemukan hal yang tepat dan itu akan memberi manfaat bagi tim bahkan lebih," ujarnya menambahkan.
Lukaku juga menyinggung peningkatan performanya di awal 2018 ini.
"Saya mengalami kemunduran selama sekitar dua bulan di mana saya tidak bermain bagus," ucap Lukaku.
Belanja Gila-gilaan Pep Guardiola Bisa Beli Cristiano Ronaldo Plus 2 Neymar https://t.co/inkrXoYTvK
— SuperBall.id (@tribunSUPERBALL) 1 Februari 2018
"Tapi seperti anggota tim lainnya, saya sudah memulai 2018 dengan sangat baik sehingga kami harus terus berjalan, terus bekerja keras, memperbaiki dan mendapatkan hasil," tutur pemain asal Belgia itu.
Partai melawan Huddersfield Town, Sabtu (3/2/2018), menjadi kesempatan Lukaku melanjutkan penampilan apiknya.
Ancaman Aubameyang yang Perlu DIketahui Tim-tim Liga Inggris https://t.co/Tot66bnSgN
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 30 Januari 2018