Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kemenangan 2-0 atas Everton di Liga Inggris, menjadi pertanda perubahan mental ke arah yang baik untuk Arsenal. Hal itu seperti disampaikan sang pemain, Petr Cech.
Arsenal sukses mencatatkan cleansheet pertama di Liga Inggris musim ini, setelah memgalahkan Everton dengan skor 2-0, Minggu (23/9/2018).
Kiper Arsenal Petr Cech, yang menjadi man of the match dalam laga tersebut, menilai bahwa ini menjadi tanda mentalitas yang berbeda dari timnya telah muncul.
"Kami memulai musim dengan manajer baru. Pada dasarnya kami mencoba untuk mendapatkan mentalitas ini untuk memenangkan setiap laga," terang Cech dikutip BolaSport.com dari laman The Telegraph.
"Lalu meningkatkan diri setiap pertandingan, serta bekerja setiap hari untuk dapat membangun mentalitas tersebut. Sehingga nantinya bisa memenangkan gelar lebih cepat," katanya menjelaskan.
(Baca Juga: Jadwal Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-16 2018, 90 Menit Menuju Perempat Final)
Menurutnya, pelatih The Gunners saat ini, Unai Emery, sangat menuntut agar setiap pemain meningkatkan kapasitas diri.
Tim Meriam London sempat dianggap kurang meyakinkan menghadapi Liga Inggris musim 2018-2019.
(Baca Juga: Kiper Timnas Inggris Kagum pada Kualitas David de Gea)