Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perwakilan Juventus diwartakan akan hadir dalam laga Liverpool versus Tottenham Hotspur, Minggu (4/2/2018).
Liverpool akan menjamu Tottenham Hotspur di Stadion Anfield pada laga pekan ke-26.
Juventus akan mengirim pemandu bakat sebagai "mata-mata" pada laga tersebut.
Dilansir BolaSport.com dari Tuttosport, pemandu bakat tersebut akan mengamati permainan Tottenham Hotspur, yang akan menjadi lawan Si Nyonya Tua di Liga Champions.
Sebelum Gabung Benevento, Bacary Sagna Tolak Tawaran Klub-klub Top Eropa https://t.co/LCBy8I4VQW
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 3 Februari 2018
Kedua tim akan bersua pada leg pertama 16 besar Liga Champions, Rabu (14/2/2018), di Stadion Wembley, London.
Selain gaya bermain yang diterapkan Mauricio Pochettino, Juventus juga mengamati gelandang Liverpool, Emre Can.
Sempat muncul kabar bahwa Can akan memperpanjang kontrak, namun perwakilan Juventus mengatakan bahwa timnya melakukan negosiasi.
Chelsea Inginkan Pelatih Bergaya Menyerang Ini untuk Gantikan Antonio Conte https://t.co/o3W6Zhr2Sn
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 3 Februari 2018
Direktur Olahraga Juventus, Beppe Marotta, mengatakan bahwa negosiasi timnya sedang berjalan dan belum selesai.
"Kami sedang mengusahakan untuk meraih semua target yang kami pasang," tutur Marotta seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.
Setelah Luis Suarez, Arsenal Kembali Ajukan Tawaran Konyol untuk Jonny Evans https://t.co/CNMGSRblkj
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 1 Februari 2018
"Negosiasi dengan Emre Can sedang berjalan, namun negosiasi tersebut belum menemui kata sepakat," ucapnya menambahkan.
Sudah menjadi rahasia umum bahwa Juventus menginginkan jasa Can dan berharap mendapatakan jasanya di akhir musim secara gratis.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on