Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Chelsea Ini Bantah Anggapan Tak Cocok dengan Strategi Maurizio Sarri

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Rabu, 26 September 2018 | 21:42 WIB
Bek Chelsea, Andreas Christensen (kanan), berebut bola dengan gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli, dalam laga lanjutan Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Wembley, London, pada 20 Agustus 2017. (BEN STANSALL/AFP)

Bek Chelsea, Andreas Christensen, menegaskan bahwa dipinggirkannya ia dari tim utama bukan disebabkan karena tak cocok dengan pendekatan yang dimiliki pelatih Maurizio Sarri

Salah satu corak perubahan yang tampak dari formasi Chelsea musim ini adalah format bek tengah.

Di bawah pelatih anyar Maurizio Sarri, The Blues kini menggunakan dua bek tengah saja.

Sebelumnya, dalam dua musim terakhir, mereka lazim menggunakan skema tiga bek tengah.

Perubahan sistem itulah yang dinilai membuat Andreas Christensen tersingkir musim ini.

(Baca Juga: Liverpool Vs Chelsea - Juergen Klopp Akan Tepikan Alisson Becker Sementara)

Namun, Christensen mengelak bahwa peminggiran namanya musim ini lantaran tak cocok dengan sistem dua bek tengah yang dimiliki Sarri.

"Perubahan ini tak membuat banyak perbedaan bagi permainan saya," ujar Andreas Christensen, seperti dikutip BolaSport.com dari laman London Evening Standard.

"Saya telah berlatih sistem ini dan saya merasa nyaman. Saya pikir setelah Anda terbiasa, mudah sekali mencapai hasil yang luar biasa," katanya menambahkan.

(Baca Juga: Strategi Moncer Maurizio Sarri Tumbalkan Kapten Chelsea)


Bek Chelsea, Andreas Christensen (kiri) dan Cesar Azpilicieta (kanan), mengapit striker muda Everton, Dominic Calvert-Lewin, dalam pertandingan Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Goodison Park, Liverpool, Inggris, pada Sabtu 23 Desember 2017.(PAUL ELLIS / AFP)

Sepanjang musim ini, jebolan akademi The Blues ini baru bermain 90 menit.

Kesempatan itu ia dapat dalam laga Liga Europa kontra PAOK, Kamis (20/9/2018).

Kendati baru punya sedikit menit bermain, ia yakin bisa mendapat jatah main yang lebih banyak.

Jika timnya mampu menekuk Liverpool dalam Piala Liga Inggris, Kamis (27/9/2018) mulai pukul 01.45 WIB di Anfield.

"Akan ada lebih banyak pertandingan pada waktu mendatang jika kami mampu melawan Liverpool serta melaju jauh di Liga Europa," ucap pemain 22 tahun ini

"Saya berharap saya akan memiliki lebih banyak kesempatan untuk menunjukkan kepada manajer apa yang saya mampu," katanya yakin.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Siapakah sosok yang tepat sebagai pelatih Persipura setelah ditinggal oleh Amilton da Silva? #Persipura #Liga12018

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P