Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua penalti diberikan untuk Spurs oleh wasit Jon Moss dalam laga antara Liverpool Vs Tottenham Hotspur pada Minggu (4/2/2018).
Tiga gol tercipta dalam 5 menit terakhir dalam laga yang diselenggarakan di Stadion Anfield, membuat tuan rumah terpakasa ditahan imbang sang tamu 2-2.
Sebuah kontroversi terjadi saat wasit Jon Moss memberi dua kali penalti untuk Tottenham Hotspur.
Berawal dari situasi umpan terobosan Tottenham ke Harry Kane pada menit ke-87.
Dejan Lovren yang ingin menyapu bola justru terpeleset. Bola liar kemudian diambil Harry Kane, sebelum dijatuhkan Loris Karius.
Sebuah diskusi kemudian dilakukan oleh wasit Jon Moss dan asisten wasitnya, Edward Smart untuk memutuskan apakah Harry Kane telah berada dalam posisi offside, sebelum dilanggar.
(Baca juga: Banner untuk Alexis Sanchez Dicopot Paksa karena Singgung Para Legenda Manchester United)
“I have no idea if he touched it “
— Liverpool Viral (@liverpool_viral) 4 February 2018
“I’m giving the penalty”
Even though he had no idea he still gave the penalty!
Unreal!
@andrewpaulish88]#LFC #LIVTOT #PremierLeague #Liverpool @premierleague pic.twitter.com/odLSaPEzVQ
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, berikut isi percakapan wasit dan asisten wasit.
Ed Smart: "Yang saya tahu bahwa jika Lovren menyentuh bola atau tidak. Jika tidak, Harry Kane dalam posisi offside."
Jon Moss: "Saya tak tahu apakah Lovren menyentuh bola atau tidak. Martin (ofisial lain yang ada di TV) apakah anda menemukannya di TV?"
Jon Moss: "Saya akan berikan penalti"
Keputusan penalti pertama dikecam pelatih Liverpool, Juergen Klopp usai laga.
Pelatih asal Jerman ini juga mengaku tidak mengetahui apa yang didiskusikan antara wasit dan asisten wasit.
"Saya tidak diizinkan masuk ke ruangan mereka sampai setengah jam setelah laga. Sudah jelas itu offside. Saya tidak dapat percaya, saya tidak tahu apa yang sedang mereka diskusikan," tegas Klopp.