Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih baru Arsenal, Unai Emery, mengaku senang dapat menjadi bagian dalam memulai babak baru sejarah klub.
Melalui situs resmi klub, Unai Emery resmi diumumkan sebagai pelatih baru Arsenal musim depan.
Sosok eks pelatih Paris Saint-Germain itu akan dikontrak dengan durasi empat tahun dengan menerima bayaran enam juta pounds selama satu musim.
Pengumuman tersebut mengakhiri desas-desus yang menyeruak publik tentang siapa pengganti pelatih legendaris Arsene Wenger sebenarnya.
(Baca Juga: BREAKING NEWS - Arsenal Resmi Umumkan Unai Emery sebagai Pelatih Baru)
Pelatih 46 tahun itu pun mengungkapkan rasa gembira terkait pekerjaan barunya tersebut.
"Saya senang dapat bergabung dengan salah satu klub terhebat dalam olahraga sepak bola," kata Emery dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Arsenal dikenal sangat dicintai di seluruh dunia karena gaya bermain yang dimiliki. Selain itu, klub ini juga berkomitmen terhadap pemain muda, memiliki stadion yang fantastis dan cara operasional klub yang bagus," ucap pelatih berkebangsaan Spanyol.
(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)
"Saya sangat bersemangat atas tenggung jawab yang diberikan ini untuk memulai babak baru yang penting dalam sejarah Arsenal," ucap Emery menambahkan.
Pelatih yang memulai karier kepelatihan profesional di klub Lorca Deportiva itu juga mengaku telah bertemu dengan pemilik klub, Stan dan Josh Kroenke bersaudara, untuk mendengarkan ambisi dan komitmen besar menciptakan kesuksesan di masa mendatang.
"Saya bersemangat untuk melakukan apa yang kami bisa lakukan bersama dan saya harap dapat memberi para pecinta Arsenal sesuatu yang istimewa dan dapat dikenang," tandas Emery.