Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, menyanjung Paul Pogba menjelang laga pekan ketujuh Liga Inggris kontra West Ham United di Stadion London, Sabtu (29/9/2018).
Isu perpecahan antara Jose Mourinho dan Paul Pogba sedang ramai diperbincangkan.
(Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Vs India - Garuda Asia Bikin Bek Lawan 4 Kali Lipat Lebih Lelah)
Apalagi setelah beredar video di media sosial yang menunjukkan ekspresi wajah Paul Pogba yang heran saat mendengar perkataan Jose Mourinho pada sesi latihan.
Ahli bahasa tubuh, Judi James, pun memberikan penjelasan soal potongan video antara Mourinho dan Pogba.
Wow I can’t believe that’s what Mourinho actually said to Pogba. pic.twitter.com/bTd33Ll42C
— Kae Kurd (@KaeKurd) September 26, 2018
"Konflik tak biasa ini sangat terlihat secara terbuka. Pogba berlari dengan antusias untuk menyalami dua staf pelatih Manchester United, tetapi ketika dia bertemu dengan Mourinho dia berhenti dan mematung. Dia seperti menatap mata Voldemort," ujar James dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Gestur Mourinho yang memasukkan tangan di saku menunjukkan bahwa dia tak memiliki niatan untuk menyapa sang pemain dengan hangat. Keduanya terlihat menjaga jarak sebelum saling menjauh," tuturnya.
(Baca Juga: Empat Tahun Lagi, Leroy Sane Selevel Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo)
Menariknya, saat ditanya soal Paul Pogba pada konferensi pers, Jumat (28/9/2018), Jose Mourinho justru memuji sang gelandang.
Bahkan, Mourinho menilai Pogba sebagai pemain terbaik Manchester United dalam empat hari di sesi latihan.
"Hubungan antara kami sebagai pemain dan pelatih baik. Tak seorangpun pemain berlatih lebih bagus dibandingkan Paul pada Selasa, Rabu, Kamis, dan Jumat," kata Jose Mourinho seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi klub.
"Tim membutuhkan pemain bagus dan dia merupakan pemain bagus."
"Tim membutuhkan pemain yang mempunyai karakter untuk bermain. Paul memilikinya dan dia akan bermain melawan West Ham," ucap Mourinho lagi.
(Baca Juga: Leonardo Bonucci Ingin Cetak Gol Rumit Lagi ke Gawang Napoli)
Paul Pogba merupakan pemain yang sangat diandalkan Jose Mourinho pada ajang Premier League 2018-2019.
Pogba selalu diturunkan sebagai pemain inti dalam enam pertandingan Liga Inggris musim ini dengan total merumput 533 menit.
Kepercayaan Mourinho dibayar Pogba dengan torehan 2 gol dan 1 assist.