Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester United tertinggal dua gol dari West Ham United pada babak pertama laga pekan ke-7 Liga Inggris di Stadion Olimpiade London pada Sabtu (29/9/2018).
West Ham United mampu memimpin cepat pada menit ke-5 melalui gol Felipe Anderson.
Menjelang turun minum, West Ham United kembali membobol gawang Manchester United melalui kaki Andriy Yarmolenko pada menit ke-43.
Bertindak sebagai tuan rumah, West Ham United lebih aktif menyerang dan mengancam gawang Manchester United melalui sundulan Fabian Balbuena pada menit ke-2.
Namun sundulan Balbuena masih melebar di sisi kiri gawang Manchester United.
(Baca Juga: Pep Guardiola Anggap Media Sosial Jadi Biang Kisruh Pelatih dan Pemain)
Tiga menit berselang, West Ham United akhirnya mendapat gol pertama lewat back-heel Felipe Anderson menyambar bola datar dari Pablo Zabaleta.
Kebobolan satu gol, Manchester United masih belum intens menyerang.
Kesempatan terbaik pasukan Jose Mourinho datang pada menit ke-8 saat Luke Shaw mengirimkan umpan lambung ke kotak penalti West Ham United.