Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Vs Brighton - Babak Pertama, Sterling Bawa The Citizens Unggul

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Sabtu, 29 September 2018 | 21:51 WIB
Trio pemain Manchester City: Sergio Aguero, Raheem Sterling, dan Bernardo Silva, merayakan gol ke gawang Brighton dalam laga Liga Inggris, 29 September 2018 di Stadion Etihad, Manchester. (LINDSEY PARNABY/AFP)

Manchester City untuk sementara unggul 1-0 atas Brighton & Hove Albion berkat gol Raheem Sterling.

Gol tap-in Raheem Sterling pada menit ke-29 menjadi satu-satunya gol pada babak pertama.

Manchester City melakoni laga pekan ketujuh Liga Inggris musim ini dengan melawan Brighton & Hove Albion, Sabtu (29/9/2018), di Stadion Etihad, Kota Manchester.

Pada laga ini, pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menurunkan susunan pemain terbaik mereka setelah memainkan banyak pemain muda pada ajang Piala Liga Inggris di tengah pekan.

Pada babak pertama, Manchester City yang bermain di kandang sendiri lebih banyak mengusai bola.

(Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Manchester United Terima Kekalahan Ke-3 dari West Ham United)

Sepanjang 45 menit, skuat asuhan Pep Gaurdiola punya penguasaan bola sebanyak 79 persen.

Hal ini mereka manfaatkan dengan melepaskan 16 tembakan ke gawang Brighton.

Sedangkan Brighton hanya mengancam empat kali ke gawang City yang dijaga Ederson.

Raheem Sterling membuka skor bagi tuan rumah pada menit ke-29 dengan memanfaatkan umpan dari Leroy Sane.

Skor ini kemudian bertahan hingga wasit meniup peluit tanda setengah babak.

Manchester City 1-0 Brighton & Hove Albion (Raheem Sterling 29')

Man City (4-3-3): 31-Ederson; 2-Kyle Walker, 30-Nicolas Otamendi, 14-Aymeric Laporte, 35-Oleksandr Zinchenko; 21-David Silva, 25-Fernandinho, 20-Bernardo Silva; 7-Raheem Sterling, 10-Sergio Aguero, 19-Leroy Sane

Pelatih: Pep Guardiola

Brighton (4-1-4-1): 1-Mathew Ryan; 22-Martin Montoya, 4-Shane Duffy, 5-Lewis Dunk, 3-Gaetan Bong; 7-Beram Kayal; 11-Anthony Knockaert, 24-Davy Proepper, 8-Yves Bissouma, 20-Solly March; 9-Juergen Locadia

Pelatih: Chris Hughton

(Baca Juga: Pep Guardiola Anggap Media Sosial Jadi Biang Kisruh Pelatih dan Pemain)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Enggan berbicara statistik, Fakhri Husaini menganggap apapun bisa terjadi di sepakbola. Bagaimana menurut BolaSporter? #timnasu16

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P