Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kekalahan Manchester United dari West Ham United kabarnya bakal membawa dampak bagi sang manajer, Jose Mourinho.
Kritik bermunculan kepada Jose Mourinho setelah Manchester United ditumbangkan West Ham United dalam pekan ketujuh Liga Inggris, Sabtu (29/9/2018).
Kekalahan tersebut menjadi yang ketiga diderita Manchester United sepanjang musim ini.
Ini adalah start terburuk Manchester United dalam 29 tahun terakhir.
(Baca Juga: Ucapkan Selamat Tinggal kepada Gelar Liga Inggris, Manchester United!)
Hal tersebut diperparah dengan kondisi internal The Red Devils yang dikabarkan retak setelah Mourinho berkonflik dengan Paul Pogba.
Setelah beredar video percekcokan Pogba dengan Mourinho di sesi latihan, sang juru taktik membuat pernyataan bahwa dirinya tak lagi memercayai Pogba sebagai kapten The Red Devils.
(Baca Juga: David de Gea Lupa Caranya Jaga Gawang)
Isu pemecatan Mourinho pun santer berembus setelah kekalahan dari West Ham United.