Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah dari Manchester City, Petr Cech Sebut Arsenal Kekurangan Kreativitas

By Verdi Hendrawan - Senin, 13 Agustus 2018 | 01:21 WIB
Kiper Arsenal Petr Cech menggagalkan penalti pemain Watford Troy Deeney dalam laga Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 11 Maret 2018. (BEN STANSALL / AFP)

Arsenal harus mengawali Liga Inggris 2018-2019 dengan hasil minor setelah takluk 0-2 dari Manchester City pada laga pembuka yang digelar di Stadion Emirates, London, Minggu (12/8/2018).

Pada pertandingan tersebut, Manchester City yang menguasai pertandingan dan memiliki banyak peluang berhasil meraih kemenangan berkat gol-gol dari Raheem Sterling (menit ke-14) dan Bernardo Silva (64').

Sementara serangan demi serangan yang dilancarkan Arsenal sepanjang pertandingan lebih banyak buntu.


Selebrasi penyerang Manchester City, Raheem Sterling, saat merayakan gol ke gawang Arsenal dalam laga Liga Ingris 2018-2019 di Stadion Emirates, London, Inggris, pada Minggu (12/8/2018).(IAN KINGTON / AFP)

Beberapa kali gelandang seperti Masut Oezil, Henrikh Mkhitaryan, dan Aaron Ramsey kesulitan untuk memberikan umpan-umpan untuk memanjakan Pierre-Emerick Aubayemang dan Alexandre Lacazette.

Hal ini juga yang membuat mereka haya bisa menciptakan 9 peluang yang 3 di antaranya tepat sasaran.

(Baca Juga: Paul Pogba: Kalau Memang Tak Bahagia, Saya Takkan Bermain)

Jumlah tersebut jauh di bawah Manchester City yang sukses melepaskan 17 tembakan yang 8 di antaranya on target.

Di mata kiper sekaligus kapten Petr Cech, para pemain Arsenal tampak kekurangan kreativitas untuk membongkar pertahanan Manchester City.