Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harry Kane, 7 Gol dalam 7 Derbi London Utara

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 10 Februari 2018 | 21:43 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane (kanan), melakukan selebrasi dengan Dele Alli seusai menjebol gawang Arsenal dalam partai Liga Inggris di Stadion Wembley, Sabtu (10/2/2018). (ADRIAN DENNIS / AFP)

Bomber Tottenham Hotspur, Harry Kane, jadi pencetak gol kemenangan timnya saat menghadapi Arsenal pada pertandingan Liga Inggris di Stadion Wembley, Sabtu (10/2/2018).

Harry Kane membawa Tottenham Hotspur unggul pada menit ke-49 dalam pertandingan tersebut.

Tandukannya menyambut umpan Ben Davies tidak bisa dihalau Petr Cech.

Gol Kane ke gawang Petr Cech itu menggenapkan catatan gol sang penyerang pada 7 laga derbi London Utara terakhir.

Seperti dilansir BolaSport.com dari OptaJoe, Kane sudah mencetak 7 gol di 7 pertemuan versus Arsenal itu.

(Baca Juga: Tebak Formasi Arsenal dengan Kuartet MOAL: Karunia atau Perkara?)

Artinya, rata-rata Kane mencetak 1 gol untuk 1 pertemuan.

Dia hanya kalah oleh mantan penyerang Spurs dan Arsenal, Emmanuel Adebayor, untuk catatan gol pada rentang waktu yang sama.

Adebayor mencetak 8 gol untuk 7 pertandingan pada derbi London Utara.

Namun, Kane masih sangat mungkin mengejar catatan tersebut dengan produktivitasnya.