Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsene Wenger Ogah Tiru Trik Manchester United untuk Lolos ke Liga Champions

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Sabtu, 10 Februari 2018 | 23:34 WIB
Ekspresi pelatih Arsenal, Arsene Wenger (tengah), saat menyaksikan timnya berlaga versus Nottingham Forest dalam laga ronde ketiga Piala FA 2017-2018 di Stadion The City Ground, Nottingham, Inggris, pada Minggu (7/1/2018). (OLI SCARFF/AFP)

Arsenal semakin tertinggal dalam perburuan tiket Liga Champions setelah kalah dari Tottenham Hotspur.

Dalam laga bertajuk derbi London Utara, Arsenal harus menyerah dari Tottenham Hotspur dengan skor 0-1, Sabtu (10/2/2018) di Stadion Wembley.

Gol tunggal dari Harry Kane sudah cukup untuk membuat Arsenal gagal mendapatkan poin.

Hasil ini membuat Arsenal tertinggal enam angka dari Liverpool, yang berada di posisi keempat, posisi terakhir yang akan mendapatkan tiket ke Liga Champions musim depan.

(Baca juga: Gennaro Gattuso Kaget dengan Kualitas Hakan Calhanoglu)

Musim lalu, untuk kali pertama dalam 20 tahun, Arsenal gagal masuk Liga Champions dan harus berlaga di Liga Europa musim ini.

Dengan kini tertinggal jauh dari Liverpool, Arsenal bisa saja mengikuti jejak Manchester United 2016-2017.

Musim lalu Manchester United fokus berlaga di Liga Europa dan menomorduakan laga Liga Inggris.

Hasil ini membuat United mampu menjadi juara Liga Europa dan lolos ke Liga Champions musim ini meski di Liga Inggris hanya berada di posisi keenam.

Namun, pelatih Arsenal, Arsene Wenger, ogah meniru cara Manchester United ini dan tetap fokus mendapatkan poin di ajang liga domestik.