Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Susunan Pemain Manchester City Vs Leicester - Pep Turunkan Kekuatan Penuh

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Sabtu, 10 Februari 2018 | 23:47 WIB
Ekspresi pelatih Manchester City, Pep Guardiola, saat Leroy Sane mendapat tekel keras di pertandingan melawan Cardiff City pada laga babak keempat Piala FA di Stadion Cardiff City, Minggu (28/1/2018) malam WIB. (OLI SCARFF / AFP)

Manchester City akan menjamu Leicester City pada laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (11/2/2018) dini hari WIB di Stadion Etihad, Manchester.

Konsentrasi Manchester City bakal terbelah karena mereka juga akan bertandang ke markas FC Basel pada tengah pekan depan dalam laga pertama babak 16 besar Liga Champions.

Namun, sebelum itu tim asuhan Pep Guardiola akan ditantang Leicester City pada duel Liga Inggris akhir pekan ini.

Dengan pertandingan Liga Champions yang hanya berselisih tiga hari, Pep Guardiola ternyata tetap menurunkan pemain utama.

(Baca juga: Gennaro Gattuso Kaget dengan Kualitas Hakan Calhanoglu)

Oleksandr Zinchenko tetap mengisi pos bek kiri, bahu membahu dengan bek anyar City, Aymeric Laporte.

Sedangkan trio Raheem Sterling, Sergio Aguero, dan Bernardo Silva tetap mengisi posisi lini serang.

Dari tim tamu, Leicester City tak menurunkan Riyad Mahrez meski sang pemain sudah kembali berlatih.

Mahrez hanya duduk di bangku cadangan bersama dengan Demarai Gray, yang juga tak turun sebagai starter.

(Baca juga: Piala Presiden, Sebuah Kerinduan akan Kejayaan)

Jamie Vardy masih akan jadi ujung tombak Leicester City untuk mencoba menembus pertahanan Manchester City.

Susunan pemain:

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson Moraes; 2-Kyle Walker, 30-Nicolas Otamendi, 14-Aymeric Laporte, 35-Oleksandr Zinchenko; 25-Fernandinho, 17-Kevin De Bruyne, 8-Ilkay Guendogan; 7-Raheem Sterling, 10-Sergio Aguero, 20-Bernardo Silva.

Pelatih: Pep Guardiola

Leicester City (3-5-2): 1-Kasper Schmeichel; 16-Aleksandar Dragovic, 15-Harry Maguire, 28-Christian Fuchs; 11-Marc Albrighton, 14-Adrien Silva, 22-Matty James, 25-Wilfred Ndidi, 3-Ben Chilwell; 33-Fousseni Diabate, 9-Jamie Vardy

Pelatih: Claude Puel

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P