Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sedang Badmood, Jose Mourinho Sudahi Konferensi Pers Hanya dalam 3 Menit

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 6 Oktober 2018 | 11:02 WIB
Ekspresi pelatih Manchester United, Jose Mourinho, seusai laga Liga Inggris kontra Tottenham Hotspur di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris pada 27 Agustus 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Jose Mourinho: "Ya, itu benar. Hanya satu kekalahan di kandang musim lalu. Hanya satu kekalahan dalam tujuh laga terakhir. Namun tak ada kemenangan di kandang dalam tiga laga terakhir, tiga imbang. Tak sesedih ketika kalah, tetapi juga tak merasakan bahagianya kemenangan. Jadi, penting bagi kami untuk menang melawan Newcastle.

Reporter: "Jose, Anda melalui empat pertandingan tanpa kemenangan. Terakhir kali Manchester United melalui lima laga tanpa kemenangan sejak 1999. Apa Anda bisa mengatakan bahwa tim ini tak cukup bagus sekarang?"

Jose Mourinho: "Ya, saya menerima."

Reporter: "Apakah Anda bisa meyakinkan fan bahwa Anda akan memperbaiki situasi ini?"

Jose Mourinho: (Terdiam, tak mau menjawab).

Ya, Jose Mourinho memutuskan untuk tak menjawab pertanyaan soal fan Manchester United.

Dia membisu hingga akhirnya sesi konferensi pers tersebut diakhiri dalam 3 menit 31 detik.

(Baca Juga: Partai Liga 3 Ricuh, Pemain Baku Hantam hingga Hakim Garis yang Dikeroyok

Sebelumnya, Mourinho sempat menggelar konferensi pers hanya dalam delapan menit sebelum berlaga menghadapi Tottenham Hotspur Agustus lalu.

Meski begitu, Mourinho masih belum bisa melalui rekor Sir Alex Ferguson yang menggelar konferensi pers secepat kilat.

Pada 2005, dalam sesi konferensi pers jelang laga kontra Wigan Athletic pelatih legendaris Manchester United itu hanya berbicara 74 detik!

Baiklah, pasti soal cedera. (Mikael) Silvestre cedera paha, tetapi sepertinya baik-baik saja. Selain dia, semua pemain bugar. John O'Shea kembali pulih. Lalu, soal pertandingan besok kan? Wigan tampil gemilang musim ini. Saya sangat kagum dengan kerja CEO mereka, Dave Whelan, dan semua orang di sana. Dia orang yang lugas. Dia bekerja sama dengan banyak manajer, tetapi saat ini terikat dengan... (Ferguson lupa, salah satu wartawan mengatakan 'Jewell') Ya benar, Paul Jewell. Itu alasan mereka ke sini. Itu saja yang bisa saya sampaikan (sambil berdiri). Sampai jumpa kawan, saya sibuk sekarang," tulis Ferguson dalam bukunya berjudul "This Is The One.

(Baca Juga: Mario Gomez Kecewa Persib Main di Batakan, 2 Stadion Ini Jadi Idamannya)

Aksi Ferguson tersebut ditanggapi beragam oleh wartawan yang hadir di sana.

Ada yang tertawa dengan tingkah kocak pria Skotlandia itu, ada pula yang marah-marah karena telah menempuh jarak yang jauh ke Manchester dan hanya disuguhi 74 detik wawancara.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P