Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arsenal mencatat kemenangan beruntun keenam di ajang Liga Inggris musim 2018-2019 usai menang 5-1 atas Fulham di Stadion Craven Cottage, London, Minggu (7/10/2018).
Arsenal mencetak gol melalui dua gol Alexandre Lacazette pada menit ke-19 dan 49 serta gol Aaron Ramsey (67') dan brace Pierre-Emerick Aubameyang (79', 90+1').
Fulham cuma bisa membalas lewat sontekan Andre Schuerrle semenit jelang babak pertama berakhir.
(Baca juga: Pakta Rahasia Ronaldo, Dybala, dan Pjanic soal Bola Mati Juventus)
Dua gol yang dicetak oleh Lacazette dan Aubameyang seperti memvalidasi peran penting kedua pemain ini untuk perjalanan Arsenal selama 2018.
Baik Lacazette dan Aubameyang sama-sama berkontribusi untuk total 36 gol Arsenal di semua kompetisi pada 2018.
18 - No Arsenal player has had a hand in more goals in all competitions in 2018 than Alexandre Lacazette (14 goals, 4 assists), level with Pierre-Emerick Aubameyang (also 14 goals, 4 assists). Firepower. pic.twitter.com/6iFob3cXak
— OptaJoe (@OptaJoe) October 7, 2018
Mereka berdua masing-masing mencetak 14 gol dan 4 assist untuk The Gunners.
Untuk musim 2018-2019, mereka berdua juga sama-sama mencetak 4 gol di Liga Inggris.
Dengan hasil ini, Arsenal kini sudah mengoleksi 18 angka dari delapan laga, hasil dari enam kemenangan dan dua kekalahan.
Ini juga menjadi kemenangan beruntun keenam Arsenal pada ajang Liga Inggris.
Sedangkan bagi Fulham, mereka baru punya lima poin dari delapan laga, hasil dari sekali menang dan dua imbang.