Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub Liga Inggris dan Rincian Sponsor Musim Ini (1)

By Dian Savitri - Sabtu, 17 Februari 2018 | 12:19 WIB
Striker Everton, Wayne Rooney (kanan) dengan logo sponsor di lengan saat bertanding melawan Crystal Palace di Goodison Park, Liverpool, pada 10 Februari 2018. (LINDSEY PARNABY/AFP)

Musim ini, untuk pertama kalinya di Premier League, klub-klub boleh menjual lengan kaus mereka ke sponsor untuk menambah pendapatan. Hal itu guna menambah sponsor utama yang terpampang di bagian depan seragam masing-masing.

Sebagian besar klub Liga Inggris sudah sukses mendapatkan sleeve sponsor untuk musim 2017-2018.

Berikut ini adalah rincian sponsor per klub yang didapat dari berbagai sumber, salah satunya dari Mirror Football. Klub mana yang memiliki sponsor termahal?

1. ARSENAL

Kontrak jangka panjang Arsenal dengan Fly Emirates adalah yang termahal kelima di Premier League.

Sponsor kaus: Emirates

Nilai: 30 juta poundsterling per musim hingga 2019

Sponsor lengan: belum ada

(Baca Juga: Arsene Wenger: Pep Guardiola Dulu Ingin Jadi Pemain Arsenal)

2. BOURNEMOUTH

Situs gambling Asia, Mansion88 (M88) membayar Bournemouth 3,5 juta poundsterling per musim untuk menjadi sponsor utama di kaus.

Kerja sama itu dimulai sejak 2015, ketika Bournemouth promosi ke Premier League.

Sponsor kaus: M88

Nilai: 3,5 juta pound per musim hingga 2019

Sponsor lengan: M88

Nilai: Tak diungkap

3. BRIGHTON

American Express, perusahaan finansial asal Amerika membayar The Seagulls sebanyak 1,5 juta pound per musim untuk menjadi sponsor utama kaus.

Sponsor kaus: American Express

Nilai: 1,5 juta pound per musim (diperpanjang per tahun)

Sponsor lengan: JD

Nilai: Tak diungkap; kontrak untuk musim 2017-2018

(Baca Juga: Hector Bellerin dan Arsenal Fan TV Saling Serang, Ada Apa?)

4. BURNLEY

DafaBet, perusahaan yang bermarkas di Filipina, menjadi sponsor utama di seragam Burnley.

Sponsor kaus: Dafabet

Nilai: 2,5 juta poundsterling per musim hingga 2018

Sponsor lengan: Golf Clash

Nilai: Tak diungkap. Hanya untuk musim 2017-2018

5. CHELSEA

Yokohama Tyres menjadi sponsor Chelsea untuk kaus dan lengan. Sebagai sleeve sponsor, Yokohama membayar seperlima dari nilai sponsor utama.

Sponsor kaus: Yokohama Tyres

Nilai: 40 juta pound per musim hingga 2020

Sponsor lengan: Alliance Tyres

Nilai: 8 juta pound untuk musim 2017-2018

6. CRYSTAL PALACE

Musim panas 2017, Crystal Palace mengumumkan kerja sama sponsor dengan nilai 6,5 juta pound per musim dengan betting site ManBetX.

Kontrak itu adalah yang terbanyak sepanjang sejarah klub dan berperingkat ke-9 termahal di Premier League.

Palace juga mengumumkan kontrak jangka panjang dengan aplikasi sepak bola keluaran China, Dongquidi, sebagai sleeve sponsor.

Sponsor kaus: ManBetX

Nilai: 6,5 juta pound per musim untuk kontrak jangka panjang

Sponsor lengan: Dongquidi

Nilai: 1,3 juta pound per musim untuk kontrak jangka panjang

7. EVERTON 

Perusahaan gambling SportPesa menjadi sponsor utama di seragam Everton dengan 9,6 juta pound per musim. Jumlah itu adalah yang termahal dalam sejarah Everton.

Sponsos kaus: SportPesa

Nilai: 9,6 juta pound per musim hingga 2022

Sponsor lengan: Rovio Entertainment (Angry Birds)

Nilai: Tak diungkap; merupakan kontrak jangka panjang

(Baca Juga: Dulu Pemilik Klub Premier League, Kini Dipenjara 5 Tahun karena Curi Uang Istrinya)

8. HUDDERSFIELD 

Kontrak Huddersfield dengan OPE Sports memang salah satu yang terendah di Premier League.

Akan tetapi, klub ini adalah satu dari sembilan klub pertama Premier League musim ini yang sudah punya sponsor di lengannya sejak musim panas tahun lalu.

Sponsor kaus: OPE Sports

Nilai: 1,5 juta pound per musim untuk kontrak jangka panjang

Sponsor lengan: Pure Business Group

Nilai: 300 ribu pound per musim hingga 2019

9. LEICESTER CITY 

Kerja sama jangka panjang antara King Power dengan Leicester City tidak hanya untuk kaus, juga naming rights stadion.

Leicester juga memiliki Siam Commercial Bank sebagai sponsor lengan mereka.

Sponsor kaus: King Power

Nilai: 4 juta pound per musim dengan kontrak jangka panjang

Sponsor lengan: Siam Commercial Bank

Nilai: 800 ribu pound untuk musim 2017-2018

(Baca Juga: Paul Pogba Menyesal Lebih Memilih Manchester United daripada Real Madrid)

10. LIVERPOOL 

Bank Inggris, Standard Chartered, menjadi sponsor loyal untuk Liverpool FC sejak 2010.

Selain itu, Western Union juga setuju untuk menghiasi lengan seragam Liverpool.

Sponsor kaus: Standard Chartered

Nilai: 30 juta pound per musim hingga 2019

Sponsor lengan: Western Union

Nilai: 5 juta pound per musim hingga 2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P