Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Pinjaman Derby County Girang Setelah Mendapat Pujian Juergen Klopp

By Eko Isdiyanto - Rabu, 10 Oktober 2018 | 12:27 WIB
Ekspresi pelatih Liverpool FC, Juergen Klopp, sebelum dimulainya laga Grup C Liga Champions kontra Paris Saint-Germain di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris pada 18 September 2018. (PAUL ELLIS/AFP)

Pemain pinjaman Derby County asal Liverpool, Harry Wilson mengungkap pujian yang dilontarkan Juergen Klopp setelah memenangi laga melawan Manchester United di Piala Liga Inggris.

Meski berstatus sebagai pemain pinjaman, Harry Wilson menjadi salah satu sosok keberhasilan Derby County menyingkirkan Manchester United.

Harry Wilson berhasil mencetak gol spektakuler untuk Derby County pada laga itu.

(Baca juga: Terungkap Pesan Jose Mourinho kepada Frank Lampard Usai Manchester United Takluk dari Derby County)

Bersama Frank Lampard sebagai juru taktik, Derby County mampu mengalahkan Manchester United pada putaran ketiga Piala Liga Inggris lewat drama adu penalti di Stadion Old Trafford.

Dilansir BolaSport.com dari Metro, penampilan Harry Wilson memukau pelatih Liverpool, Juergen Klopp yang ternyata telah mengirim pesan kepada sang pemain setelah pertandingan tersebut.

(Baca juga: Eks Pemain Persib Komentari Peluang Chelsea di Liga Inggris dan Isu Eden Hazard ke Real Madrid)

Hal itu terungkap setelah Harry Wilson membeberkan pesan yang dia terima dari Juergen Klopp jelang membela timnas Wales melawan timnas Spanyol dalam lanjutan UEFA Nations League.

"Saya sudah mempersiapkan diri untuk pertandingan ini, saya senang jika dapat bermain baik seperti saat melawan Manchester United," ucap Harry Wilson.


Para pemain Derby County melakukan selebrasi kemenangan setelah sukses mengalahkan Manchester United dalam laga ronde ke-3 Piala Liga Inggris 2018-2019 di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada Selasa (25/9/2018).(PAUL ELLIS / AFP)

(Baca juga: Alasan Didier Deschamps Kembali Tak Panggil Alexandre Lacazette ke Timnas Prancis)

"Saya pikir penggemar Liverpool menikmatinya (terkait laga melawan Manchester United), Juergen Klopp mengirimi saya pesan setelah pertandingan tersebut," ucap Wilson lagi.

Mendapat pesan tersebut, pesepak bola berusia 21 yang telah menghabiskan satu dekade di akademi Liverpool mengaku senang.

"Juergen Klopp mengatakan aksi saya fantastis, benar-benar pemain yang hebat, senang rasanya mendapat pujian dari dia," ujar Wilson.

(Baca juga: Alvaro Morata Tanggapi Kabar Eden Hazard Pindah ke Real Madrid)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P