Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mousa Dembele Harusnya Susul Gareth Bale ke Real Madrid

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 14 Februari 2018 | 22:14 WIB
Aksi Mousa Dembele dalam laga Tottenham Hotspur lawan AS Roma di ajang International Champions Cup di Red Bull Arena, New Jersey, 25 Juli 2017. (DON EMMERT / AFP)

Perkembangan gelandang asal Belgia, Mousa Dembele bersama Tottenham Hotspur dinilai mengecewakan. Eks penyerang Spurs, Les Ferdinand, menilai dia tidak memenuhi ekspektasi.

Mousa Dembele turun 20 kali di Liga Inggris pada musim 2017-2018 setelah dua kali dibekap cedera engkel pada Mei dan September 2017.

Dia juga turun saat Tottenham Hotspur menahan imbang Juventus 2-2 pada pertandingan leg pertama babak 16 Besar Liga Champions di Turin, Italia, Selasa (13/2/2018).

(Baca Juga: Soal Hat-trick, Cristiano Ronaldo Unggul Telak dari Lionel Messi)

Namun, bagi Les Ferdinand penampilan itu belum cukup.

"Sejujurnya Mousa mengecewakan saya. Saya pikir dia bisa jadi pemain yang akan menyusul Gareth Bale untuk memperkuat Real Madrid," kata Ferdinand.

Sosok penyerang Tottenham Hotspur era 1997 hingga 2003 mengerti karier Dembele terhalang sejumlah cedera.

(Baca Juga: Rapor Pemain Indonesia pada Laga Ketiga Liga Malaysia 2018 - Tiga Pemain Rasakan Kekalahan)

Namun, Ferdinand menilai penampilan Dembele setelah sembuh tidak benar-benar mencerminkan potensi sesungguhnya pemain asal Belgia itu.

"Dia pemain yang cakap. Betul, dia mengalami banyak cedera, tetapi dia juga belum mencapai level tertinggi seperti harapan saya. Saya berharap dia berusaha lebih keras," tuturnya.