Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Manchester City di Final Piala Liga Inggris, Arsenal Terancam Tanpa Gelandang Tersubur

By Verdi Hendrawan - Kamis, 15 Februari 2018 | 18:08 WIB
Selebrasi gelandang Arsenal, Aaron Ramsey, seusai berhasil mencetak tiga gol ke gawang Everton pada laga Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Emirates, London, Sabtu (3/2/2018). (ADRIAN DENNIS / AFP)

Arsenal kemungkinan besar tidak akan tampil dengan kekuatan penuh dalam laga final Piala Liga Inggris 2017-2018 menghadapi Manchester City di Stadion Wembley, Minggu (25/2/2018).

Pada pertandingan tersebut, Arsenal terancam tidak akan diperkuat oleh gelandang tersubur mereka di ajang Liga Inggris, Aaron Ramsey.

Saat ini Ramsey tengah berkutat dengan cedera pangkal paha yang juga membuat dirinya tidak bisa membela Arsenal saat takluk 0-1 dari Tottenham Hotspur pada laga pekan ke-27 Liga Inggris, Sabtu (10/2/2018) lalu.

Dalam jumpa pers jelang laga leg 1 babak 32 besar Liga Europa menghadapi Ostersunds, Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menuturkan bahwa Ramsey tidak akan bermain pada pertandingan tersebut.


Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mendampingi anak-anak asuhnya dalam laga Liga Inggris kontra Crystal Palace di Stadion Emirates, London, pada 20 Januari 2018.(BEN STANSALL/AFP)

Selain itu, Wenger juga tidak yakin Ramsey sudah bisa bermain pada laga leg 2 (15/2/2018) dan final Piala Liga Inggris menghadapi Manchester City.

Wenger mengatakan bahwa cedera yang dialami Ramsey sebenarnya tidak terlalu parah.

Namun, proses pemulihan cedera pemain berusia 27 tahun itu berlangsung lebih lambat dari prediksi awal.

(Baca Juga: Perkenalkan, Inilah Senjata Baru Marko Simic yang akan Digunakan di Final Piala Presiden 2018)

"Kami memperkirakan dia bisa memiliki proses pemulihan yang cepat dari masalah cedera pangkal paha yang dialami, tetapi perkembangannya tidak secepat yang kami harapkan," ucap Wenger seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.