Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paul Pogba Buka Suara Terkait Isu Keretakan dengan Jose Mourinho

By Tomy Kartika Putra - Selasa, 5 Juni 2018 | 20:33 WIB
Paul Pogba (kanan) berbicara dengan Jose Mourinho dalam partai Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Manchester United di Stadion Wembley, London, 31 Januari 2018. (IAN KINGTON / IKIMAGES / AFP)

Gelandang Manchester United, Paul Pogba, mengaku bahwa dia memang jarang berbicara dengan pelatih Setan Merah, Jose Mourinho. Namun, dia menyangkal adanya keretakan dengan pelatih asal Portugal tersebut.

Masa depan Paul Pogba di Manchester United dipenuhi dengan spekulasi.

Pogba beberapa kali tak mendapat kesempatan bermain sebagai pilihan utama pelatih Jose Mourinho.

Banyak pihak yang lantas menyebut bahwa hubungan Pogba dan Mourinho kurang harmonis.

Klub raksasa asal Prancis, Paris Saint-Germain muncul sebagai kandidat kuat penampungan Pogba selanjutnya.

Kendati demikian, pemain 25 tahun ini mengatakan bahwa tidak ada yang salah jika dia sering dicadangkan.

(Baca juga: Paul Pogba Iri dengan Perlakuan yang Diperoleh Lionel Messi)

"Pelatih harus mengambil keputusan. Jika saya duduk di bangku cadangan, itu karena memang saya tidak terlalu bagus atau pelatih ingin mengubah gaya permainan," katanya.

"Hal itu adalah keputusannya. Tahun ini, saya memang sering dicadangkan," ucap Pogba kepada France Football seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

Mantan pemain Juventus tersebut lantas mengungkapkan bahwa dia tidak dalam kondisi fit sehingga sering menjadi penghangat bangku cadangan.