Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Borussia Dortmund Tak Khawatir dengan Banderol Michy Batshuayi

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 17 Februari 2018 | 00:09 WIB
Striker Borussia Dortmund, Michy Batshuayi, merayakan golnya ke gawang Atalanta dalam laga leg pertama babak 32 besar Liga Europa di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, pada 15 Februari 2018. (PATRIK STOLLARZ/AFP)

Juru taktik Borussia Dortmund, Peter Stoger, tak khawatir dengan besaran biaya yang harus dikeluarkan untuk mempermanenkan Michy Batshuayi.

Michy Batshuayi baru bergabung dengan Borussia Dortmund pada Januari lalu dengan status pemain pinjaman dari Chelsea.

Masa peminjaman pemain asal Belgia itu berlaku hingga akhir musim ini, tanpa opsi pembelian permanen di akhir musim.

Kendati baru bermain pada tiga laga, Batshuayi langsung bermain ciamik dengan melesatkan lima gol.

Berkat performa tersebut Borussia Dortmund berencana mempermanenkan striker berusia 24 tahun itu.

"Setiap kesempatan terbuang akan menyebabkan masalah yang jauh lebih besar," kata Stoger, dikutip BolaSport.com dari ESPN.

Stoger menilai bahwa Batshuayi sesuai dengan gaya permainan Die Borrusen.

"Dia berbahaya di dalam kotak, bekerja keras dalam pertahanan. Dia pemain yang berbeda dari Pierre-Emerick Aubameyang," ucapnya memuji.

"Sulit untuk melawannya. Dia memiliki jumlah gol yang bagus, tapi Auba juga melakukannya. Saya tidak lupa betapa bagus dia, dia juga sudah menemukan tempatnya di tim," ujar Stoger.

Ketajaman Batshuayi sejatinya sudah tampak sejak bermain untuk Chelsea.