Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Satu gol Jamie Vardy ke gawang Sheffield United bukan hanya memberikan kemenangan bagi Leicester City, tetapi juga sinyal penyerang berusia 31 tahun ini sudah mendapatkan kembali ketajaman terbaiknya.
Leicester memastikan lolos ke babak perempat final Piala FA setelah menuai kemenangan 1-0 atas Sheffield di Stadion King Power, Jumat (16/2/2018) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Ya, gol tunggal yang dicetak Vardy tersebut diciptakan pada menit ke-66.
Gol tersebut lahir lewat sundulan Vardy dengan memanfaatkan umpan silang yang dilepaskan Riyad Mahrez.
5 - Jamie Vardy has scored in five consecutive games in all competitions for Leicester for the first time since October 2015 (seven games). Party. #LEISHU pic.twitter.com/EXrE30ifgh
— OptaJoe (@OptaJoe) February 16, 2018
Satu gol itu seolah menegaskan konsistensi ketajaman Vardy telah kembali.
Berdasarkan catatan BolaSport.com, gol itu merupakan kemasan kelimanya secara beruntun di semua kompetisi.
Kali terakhir Vardy bisa mencetak lima gol beruntun atau lebih terjadi saat ia mendapatkan musim tertajamnya di Leicester pada 2015-2016.
Arsenal Terus Pantau Dua Pemain Andalan Napoli https://t.co/yjAV4wGKte
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 16, 2018
Kala itu, Vardy mampu mencetak tujuh gol secara beruntun.
Dua musim lalu Vardy mampu mencetak 24 gol dalam satu musim dan hanya diciptakannya di Premier League.
Sejauh musim ini, ia telah mengemas 15 gol di semua kompetisi.