Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Empat tim kasta tertinggi Liga Inggris, Premier League, sudah dipastikan lolos dalam ajang Piala FA hingga hari Sabtu (17/2/2018).
Teranyar, Southampton dan Brighton Hove Albion menjadi klub yang berhasil lolos dari babak 16 besar.
Southampton hadapi lawan cukup sulit, rivalnya di Liga Premier Inggris, West Bromwich Albion dalam laga tandang.
Namun, Soton berhasil menang tipis di Stadion Hawthorns, markas West Brom, dengan skor akhir 2-1.
Into the quarter final of the #EmiratesFACup we go! pic.twitter.com/XJtN9l78x4
— Southampton FC (@SouthamptonFC) February 17, 2018
(Baca Juga: 6 Tahun Berlalu, Gelandang Gaek Bayern Muenchen Ulang Kegagalan Ini)
Sedangkan Brighton Hove Albion berhasil menang cukup mudah atas penantangnya, yakni wakil dari kasta terendah Liga Inggris, League Two, Coventry City.
Bermain di kandang, Brighton yang turunkan tim pelapis berhasil menang atas Coventry City dengan skor akhir 3-1.
Into the quarter-finals of the @EmiratesFACup #BHAFC pic.twitter.com/CYItsFDGaB
— Brighton & Hove Albion (@OfficialBHAFC) February 17, 2018
Brighton Hove Albion dan Southampton menjadi dua tim yang susul Leicester City dan Chelsea untuk melaju ke babak delapan besar.
Sedangkan satu tim Liga Premier lainnya, Swansea City, harus tanding ulang karena mengakhiri laga kontra Sheffield Wednesday dengan pertandingan tanpa gol.
It's all over at Hillsborough... pic.twitter.com/XzVrKRJjUZ
— Swansea City AFC (@SwansOfficial) February 17, 2018
(Baca Juga: Hasil PSG Vs Strasbourg - Menang Besar, PSG Cetak Rekor Kemenangan Terpanjang)