Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Siap Keluarkan Dana Rp 1 Triliun untuk Bek Kiri Juventus

By Putra Rusdi Kurniawan - Kamis, 7 Juni 2018 | 18:02 WIB
Bek kiri Juventus, Alex Sandro, merayakan golnya bersama Douglas Costa (kanan) dalam laga Liga Italia kontra Crotone di Stadion Ezio Scida, Crotone pada 18 April 2018. (GIOVANNI ISOLINO/AFP)

Manchester United dikabarkan siap mengeluarkan dana senilai 60 juta pounds untuk mendatangkan Alex Sandro dari Juventus.

Manchester United berusaha untuk memperkuat sektor kiri pertahanan mereka musim depan.

Salah satu nama yang diincar oleh Setan Merah adalah bek kiri Juventus Alex Sandro.

Dikutip BolaSport.com dari Daily Star, kubu Manchester United disebut siap untuk mengeluarkan dana senilai 60 juta euro atau sekitar satu triliun rupiah untuk memboyong bek asal Brasil ini.

Manchester United kemungkinan besar akan bersaing dengan sesama tim Liga Inggris lainnya yaitu Chelsea untuk mendatangkan Alex Sandro.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)


Sayap Juventus, Alex Sandro, menendang bola dalam pertandingan Liga Italia lawan SPAL di Stadion Paolo Mazza, Ferrara, 17 Maret 2018.(MIGUEL MEDINA / AFP)

The Blues sendiri sebelumnya sempat mengincar Alex Sandro pada bursa transfer musim panas lalu.

Namun tawaran Chelsea dianggap terlalu kecil bagi Juventus.

Musim ini sendiri Alex Sandro mampu mencetak empat gol dari 26 laga dan membantu Si Nyonya Tua meraih gela Liga Italia dan Coppa Italia.

Setan Merah perlu menambah kekuatan di sektor kiri pertahanan karena praktis musim ini meraka terlalu mengandalkan Ashley Young di sektor kiri.

Padahal mantan pemain Aston Villa tersebut bukanlah bek kiri murni.

(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Jerman di Fase Grup)


Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P