Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antonio Conte Dukung Keputusan Jose Mourinho Cadangkan Paul Pogba

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 23 Februari 2018 | 23:45 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (kiri), berbicara dengan Paul Pogba dalam laga Liga Inggris kontra Tottenham Hotspur di Stadion Wembley, London, pada 31 Januari 2018. (IAN KINGTON/AFP)

Pelatih Chelsea, Antonio Conte, berharap Paul Pogba kembali dicadangkan saat melawan Manchester United di Stadion Old Trafford, Minggu (25/2/2018) malam WIB.

Pelatih Man United, Jose Mourinho, mencadangkan Pogba saat melakoni partai leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Sevilla, Rabu (21/2/2018).

Namun, cedera Ander Herrera membuat Pogba akhirnya bermain sejak menit ke-17 di laga yang berakhir imbang 0-0.

Belakangan, memang berkembang spekulasi terkait adanya keretakan antara Mourinho dan Pogba.

Conte merupakan pelatih yang pernah menangani Pogba ketika keduanya masih di Juventus.

Secara objektif, Conte mengakui Pogba merupakan sosok pemain fantastis dan akan sangat menguntungkan apabila gelandang berusia 24 tahun itu tidak bermain.

"Saya berharap dapat melihatnya di lapangan. Jika ia tidak bermain akan lebih baik," ucap Conte seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.

(Baca juga: Seberapa Cepat Refleks David de Gea yang Gagalkan Sundulan Luis Muriel? Berikut Perhitungan Lengkapnya)

"Setiap pelatih perlu menemukan cara tepat menanganinya. Saya pikir Pogba tampil baik di United karena ia pemain top," ujar dia.

Jelang laga tersebut, Chelsea tidak memiliki masalah cedera baru.