Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fantasy Premier League Pekan 28 - Rekomendasi Penyerang

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 24 Februari 2018 | 03:39 WIB
Striker Leicester City, Jamie Vardy, merayakan gol ke gawang Liverpool dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Sabtu (30/12/2017). (PAUL ELLIS / AFP)

Jelang gameweek ke-28 Fantasy Premier League, para manajer bisa untuk mengatur formasinya hingga Sabtu (24/2/2018) pukul 18.30 WIB.

Berikut ini adalah rekomendasi striker untuk pekan ke-28 Fantasy Premier League, dilansir BolaSport.com dari situs resmi Premier League.

Harry Kane (Tottenham - 12,8 juta pounds)


Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane (kiri), mencetak gol penalti dalam laga Liga Inggris kontra Liverpool FC di Stadion Anfield, Liverpool, pada 4 Februari 2018. Penalti diberikan karena Harry Kane di langgar di kotak penalti Liverpool. Namun, Kane disebut melakukan diving.(PAUL ELLIS/AFP)

Harry Kane ada dalam daftar utama rekomendasi striker karena ia telah membukukan 12 gol dalam laga tandang sepanjang musim ini.

Ia mencetak 5 gol dalam 3 laga tandang yang ia mainkan sejak menit pertama.

Menghadapi Crystal palace di Selhurst Park, Kane punya catatan apik karena berhasil mencetak 2 gol dan 2 assist dalam 3 pertemuan liga terakhir.

(Baca juga: Seberapa Cepat Refleks David de Gea yang Gagalkan Sundulan Luis Muriel? Berikut Perhitungan Lengkapnya)

Callum Wilson (Bournemouth - 6,0 juta pounds)


Penyerang Bournemouth, Callum Wilson (kanan), mencetak gol ke gawang Chelsea pada pertandingan pekan ke-25 Liga Inggris di Stamford Bridge, London, Inggris, Kamis (1/2/2018) dini hari WIB.(GLYN KIRK/AFP)

Sejak ia kembali menghiasi starting line-up Bournemouth pada gameweek 19, hanya Kane dan Sergio Aguero, striker yang punya jumlah tembakan lebih banyak dibanding Callum Wilson (11).

Peluang Wilson mencetak gol terbuka dalam laga melawan Newcastle, karena The Magpies gagal mencatatkan satu cleansheet pun dalam 10 laga tandang terakhir.

Jamie Vardy (Leicester - 8,6 juta pounds)


Bomber Leicester City, Jamie Vardy, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Sheffield United pada laga babak 16 besar Piala FA, Jumat (16/2/2018) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.(LINDSEY PARNABY / AFP)

Jika berhasil mencetak gol saat lawan Stoke besok, Vardy akan mencetak gol dalam 6 laga berturut-turut.

Hal ini semakin kuat terjadi, pasalnya The Potters hanya pernah sekali mencatatkan cleansheet dalam 13 laga tandang.

Konversi tembakan Vardy mencapai 28,9 %, terbaik kedua setelah Wayne Rooney (30,3 %) di anatara striker-striker yang mengoleksi lebih dari 5 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P