Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Formasi Manchester United masih sulit untuk ditebak jelang laga melawan Chelsea di Liga Inggris, Minggu (25/2/2018).
Beberapa pemain Manchester United baru saja pulih dari cedera sehingga pelatih Jose Mourinho bisa menurunkan susunan pemain yang berbeda kali ini.
Konsentrasi Setan Merah jelas berada pada jantung pertahanan mereka.
Mourinho harus menurunkan pilihan terbaik untuk membendung serangan-serangan Eden Hazard dan kawan-kawan.
Duet Chris Smalling dan Victor Lindelof belum meringankan tugas David de Gea di depan gawang Manchester United.
(Baca Juga: Bukan Lacazette atau Sanchez, Ini Bocah Ajaib Top Scorer Arsenal di Piala Liga)
Kabar baik bagi Manchester United, Eric Bailly sudah pulih dari cedera dan siap dipasang Jose Mourinho sebagai bek tengah saat melawan Chelsea.
Bailly sudah menepi sejak 5 November 2017 karena cedera pergelangan kaki yang ia derita.
Secara kebetulan, laga terakhir Bailly saat itu adalah ketika Manchester united berhadapan dengan Chelsea di Stamford Bridge.
Hanya, Bailly ikut andil dalam gol Alvaro Morata yang membuat Manchester United takluk dari sang lawan.
(Baca Juga: Manchester United Vs Chelsea - Gelandang Muda Setan Merah Bisa Semakin Mengilap)
Usai pulih dari cedera, Bailly tak ikut membela tim U-23 Manchester United untuk menjaga kebugarannya.
Namun, ia sudah siap jika harus berduel dengan lini serang Chelsea yang diisi oleh pemain-pemain seperti Eden Hazard, Willian Borges, dan Pedro Rodriguez.