Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bek Tottenham Hotspur, Toby Alderweireld, berpendapat bahwa timnya harus melewati tahap akhir sebagai bukti otentik bahwa mereka adalah klub besar.
Toby Alderweireld sadar bahwa Tottenham Hotspur kini telah konsisten menjelma menjadi kekuatan baru di Liga Inggris dan kompetisi Eropa.
Terutama dalam empat tahun terakhir semenjak Tottenham Hotspur dilatih Mauricio Pochettino.
Tottenham Hotspur tak pernah keluar dari posisi tiga besar dalam tiga musim terakhir Liga Inggris.
Namun begitu, Toby Alderweireld menganggap bahwa raihan tersebut belum cukup.
"Akan lebih positif jika orang-orang tak melihat saat ini adalah permulaan musim bagus bagi Spurs," kata Alderweireld dikutip BolaSport.com dari laman Sky Sports.
"Performa ini adalah level yang telah kami capai. Kami tak pernah puas, kami selalu mencoba untuk terus berkembang, memenangi setiap laga dan mencoba untuk melakukan tahap akhir seperti yang banyak orang katakan," tuturnya.
Apa yang digarisbawahi Alderweireld dapat dipahami sebagai titel juara yang dalam sepuluh tahun terakhir belum diraih Spurs.
Kali terakhir The Lilywhites mampu meraih trofi adalah saat memenangi Piala Liga Inggris musim 2007-2008.