Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester City untuk sementara unggul atas Arsenal kala bersua pada pekan ke-28 Liga Inggris 2017-2018.
Melawat ke kandang Arsenal di Emirates Stadium, Kamis (1/3/2018), City menyudahi babak pertama dengan skor 3-0.
Gelontoran gol tim tamu datang dari Bernardo Silva, David Silva, dan Leroy Sane.
City harus menunggu sampai 15 menit untuk mendapatkan gol pertama.
Bernardo Silva membawa The Citizens memimpin 1-0 setelah menaklukkan kiper Petr Cech dengan tendangan ke pojok gawang.
Satu gol saja tak cukup bagi City.
Pada menit ke-28, mereka mendapatkan gol tambahan melalui David Silva yang memanfaatkan umpan Sergio Aguero di kotak penalti Arsenal.
City semakin unggul jauh berkat gol Sane pada menit ke-33.
Diawali kesalahan antisipasi bek Arsenal, bola berhasil disontek sang winger ke dalam gawang.
(Baca Juga: Klub Top Lain Ikut Bersaing dengan Juventus demi Datangkan Bintang Liverpool)
Torehan dari Sane menjadi yang terakhir pada babak pertama.
Arsenal 0-3 Man City (Bernardo Silva 15', David Silva 28', Leroy Sane 33')
Arsenal: 33-Petr Cech, 24-Hector Bellerin, 6-Laurent Koscielny, 20-Shkodran Mustafi, 31-Sead Kolasinac, 29-Granit Xhaka, 8-Aaron Ramsey, 11-Mesut Oezil, 7-Henrikh Mkhitaryan, 23-Danny Welbeck, 14-Pierre-Emerick Aubameyang
Pelatih: Arsene Wenger
Man City: 31-Ederson Moraes, 4-Vincent Kompany, 30-Nicolas Otamendi, 2-Kyle walker, 3-Danilo, 21-David Silva, 8-Ilkay Guendogan, 17-Kevin De Bruyne, 19-Leroy Sane, 20-Bernardo Silva, 10-Sergio Aguero
Pelatih: Pep Guardiola
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on