Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester City kembali ke memuncaki klasemen usai menang 6-1 atas Southampton pada pertandingan pekan ke-11 Liga Inggris 2018-2019, Minggu (4/11/2018) di Etihad Stadium.
Skuat asuhan Pep Guardiola melesat berkat gol bunuh diri Wesley Hoedt (menit ke-6), Sergio Aguero (12'), David Silva (18'), Raheem Sterling (45', 67'), dan Leroy Sane (90').
(Baca juga: Football Leaks: Kecurangan Manchester City dan PSG soal FFP Sudah Diduga Presiden La Liga)
Pep Guardiola mengatakan Manchester City tampil bagus terutama pada 20 menit pertama.
Akan tetapi, dia masih merasa timnya kurang sempurna.
"Pada 20 menit pertama kami sangat bagus, terutama saat menyerang. Namun, kami juga membiarkan lawan mendapat banyak kans," kata Guardiola.
Hal yang membuat Guardiola bisa mengesampingkan perasaan kurang puasnya adalah karena margin skor yang tinggi.
"Saya senang melihat kami menyerang dengan baik, tetapi pertahanan kami tidak bagus. Hanya saja dengan skor 6-1 saya harus puas," tuturnya melanjutkan.
Kemenangan ini membuat City kembali menempati pucuk klasemen yang sebelumnya sempat dikuasai Liverpool FC.