Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manchester City sukses memetik kemenangan 3-0 kala melakoni pekan ke-28 Liga Inggris 2017-2018 di kandang Arsenal, Emirates Stadium, Kamis (1/3/2018).
Gelontoran gol tim tamu datang dari Bernardo Silva, David Silva, dan Leroy Sane pada babak pertama.
Seperti mengalami deja vu, ini adalah kali kedua Arsenal mengalami kelahan 0-3 dari Manchesetr City.
Empat hari sebelumnya, tepatnya Minggu (25/2/2018) Arsenal juga kalah 0-3 dari Manchester City pada final Piala Liga Inggris.
Dilansir BolaSport.com dari FOX Soccer, Manchester City cuma membutuhkan 7 tembakan ke arah gawang untuk menggelontorkan 6 gol ke gawang Arsenal.
Manchester City have scored 6 goals from their last 7 shots on target vs Arsenal. Incredible. pic.twitter.com/Y56NTYgTFn
— FOX Soccer (@FOXSoccer) 1 March 2018
(Baca juga: Gennaro Gattuso Lebih Mirip Pelatih Mental Ketimbang Juru Taktik Sepak Bola)
Ini berarti skuat Pep Guardiola hanya menyiakan satu tembakan saja untuk mencetak 6 gol yang dalam laga versus Arsenal yang hanya berjarak 4 hari.
Total, The Citizen mengoleksi 21 tembakan dalam dua laga melawan Arsenal seperti dikutip dari catatan Whoscored.
Mereka sangat efektif karena 3 gol terakhir yang dicetak City berasal dari 3 tembakan ke gawang Arsenal, pada laga semalam.
Berkat hasil positif ini, City memimpin klasemen dengan perolehan 75 poin atau unggul 16 angka dari Manchester United di posisi kedua.