Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kemenangan atas Arsenal membuat Manchester City semakin dekat dengan gelar juara Liga Inggris musim 2017-2018.
Setelah menang 3-0 di final Piala Liga Inggris, Minggu (25/2/2018) di Stadion Wembley, Manchester City kembali mampu mengalahkan Arsenal.
Empat hari setelah kesuksesan di final Piala Liga Inggris, tim berjulukan The Citizens mempermalukan skuat asuhan Arsene Wenger setelah menang juga dengan skor 3-0 di Stadion Emirates, London.
Tiga gol yang mencoreng wajah tim beralias The Gunners diciptakan Bernardo Silva, David Silva, dan Leroy Sane.
Wow! Sedang Hamil Besar, Istri Sergio Ramos Malah Semakin Tenar https://t.co/HJQIFiSh1Y
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 2, 2018
Kemenangan tersebut membuat Man City semakin kokoh di puncak klasemen Liga Inggris dengan kemasan 75 poin atau unggul 16 poin dari pesaing terdekat, Manchester United.
Dengan begitu, skuat asuhan Guardiola hanya butuh tambahan lima kemenangan untuk bisa mengunci gelar Premier League musim ini.
(Baca Juga: Jelang Final Kelima Coppa Italia, Juventus Masih Unggul atas AC Milan)
"Tidak bisa dibantah, sekarang gelar ada di tangan kami," ucap Pep Guardiola seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.
"Kami memasuki tahap akhir untuk menjadi juara. Anda harus terus melangkah hingga akhir," katanya.
MANCHESTER CITY vs CHELSEA Stadion Etihad Minggu (4/3/2018) Kick-off 23.00 WIB Live RCTI & beIN Sports 1 Gimana prediksi kalian? #PremierLeague
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 2, 2018
Berikut adalah jadwal 10 pertandingan sisa Manchester City di Liga Inggris 2017-2018: