Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola menargetkan dua kemenangan kandang dari fase penyisihan Grup F Liga Champions agar dapat menjamin kelolosan ke babak 16 besar.
Saat ini, Manchester City di bawah arahan Pep Guardiola menempati posisi puncak klasemen Grup F Liga Champions dengan bekal enam poin.
Skuat asuhan Guardiola masih akan melakoni tiga pertandingan lain dan dua di antaranya akan berlangsung di Stadion Etihad.
(Baca juga: Sembilan Gol Tercipta, Asa Fabio Cannavaro Buat Sejarah di Liga Super China pun Menuju Sirna)
"Langkah pertama adalah lolos ke babak selanjutnya," ucap Guardiola seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
"Kami memiliki tiga kesempatan, kami bisa lolos dengan memenangi dua laga kandang dan itu adalah target pertama."
(Baca Juga: Dilema Eden Hazard, Nostradamus, dan Impian Real Madrid)
Partai keempat Liga Champions akan menampilkan laga melawan Shakhtar di Stadion Etihad, Kamis (8/11/2018).
Guardiola menargetkan untuk bisa menuai kemenangan di laga tersebut.
(Baca juga: Lawan Perdana Timnas Indonesia pada Piala AFF 2018 Terancam Gagal, Jika Sesuai Kenyataan Sejak Era 2000)
Terlebih setelah sempat mengalami kekalahan di partai pembuka melawan Olympique Lyon.
"Setiap pertandingan penting dan Anda harus mengevaluasinya," tutur Pep Guardiola.
(Baca juga: Klub Malaysia yang Baru Saja Tak Perpanjang Kontrak Andik Vermansah Diterpa Isu yang Cukup Miris dari Pemain Lokal)
"Shakhtar merupakan pertandingan terpenting, setelah kehilangan poin melawan Lyon semua laga seperti final," ujarnya.
(Baca juga: 5 Incaran Barcelona untuk Gantikan Luis Suarez)