Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, mulai merindukan sosok mantan striker mereka, Zlatan Ibrahimovic.
Jose Mourinho mengakui bahwa kepergian Zlatan Ibrahimovic meninggalkan lubang besar di lini serang Manchester United.
"Kami harus mendapat pemain seperti Ibra lagi untuk punya kekuatan besar," ujar Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Manchester United jelas harus terus berjuang untuk sesuatu yang penting, yaitu kembali ke jalur Liga Champions," kata Mourinho.
Saat ini, Manchester United memang masih tertahan di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga Inggris musim ini.
Baca Juga:
Manchester United harus berjuang ekstra keras untuk kembali ke posisi empat besar.
Ibra sendiri meninggalkan Manchester United pada Februari tahun ini sejak tim tersebut tersingkir dari Liga Champions musim lalu.
Ia lalu bergabung dengan klub Liga Amerika Serikat (MLS), LA Galaxy.
Manchester United pun kini tinggal memiliki Romelu Lukaku, Alexis Sanchez, Marcus Rashford, dan Anthony Martial sebagai opsi lini depan.
Pep Guardiola, Penyebab Jose Mourinho Jadi Pelatih Real Madrid Sewindu Lalu https://t.co/6KxBmOCeJy
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 10 November 2018
Dari keempat nama tersebut, baru Martial yang sudah mulai menunjukkan konsistensi permainan.
Ketiga pemain lain masih inkonsisten dalam mencetak gol.
Pep Guardiola dan Jose Mourinho Hampir Jadi Duet Pelatih Barcelona https://t.co/31g15ZeapD
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 11 November 2018