Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jose Mourinho Akui Transfer Alexis Sanchez Salah

By Septian Tambunan - Sabtu, 10 Maret 2018 | 12:09 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho, berbicara dalam konferensi pers di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Sevilla, Spanyol, pada 20 Februari 2018. (CRISTINA QUICLER/AFP)

Manajer Manchester United, Jose Mourinho, berbicara soal Alexis Sanchez yang belum mampu memberikan banyak kontribusi untuk Setan Merah.

Alexis Sanchez bergabung dengan Manchester United dari Arsenal pada Januari 2018.

Bertukar klub dengan Henrikh Mkhitaryan, Sanchez, yang dikontrak Man United selama 4,5 tahun, masih melempem.


Ekspresi penyerang Manchester United, Alexis Sanchez, dalam laga Liga Inggris kontra Crystal Palace di Stadion Selhurst Park, London, pada 5 Maret 2018.(GLYN KIRK/AFP)

Alexis Sanchez sekadar mencetak satu gol dari delapan penampilan di semua kompetisi bersama Man United.

"Dia sedang belajar bagaimana cara bermain dengan kami dan kami sedang belajar bagaimana cara mengeluarkan kemampuan terbaik dia," kata Jose Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

(Baca Juga: Nilai 10 Pemain di FIFA 18 Meroket, Salah Satunya Penerus Cristiano Ronaldo)

Menurut pelatih asal Portugal ini kehadiran Alexis Sanchez di Old Trafford bukan pada waktu yang tepat karena musim kompetisi sudah berjalan.

Mourinho beranggapan Sanchez butuh waktu untuk beradaptasi.

"Apa yang salah adalah dia datang pada momen terburuk musim, yakni bursa transfer musim dingin. Hal ini yang membuat saya tidak terlalu menyukai bursa transfer musim dingin," ucap Mourinho.