Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah dan Kebobolan Dua Gol dari Manchester United, Dejan Lovren Kualat?

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 10 Maret 2018 | 22:22 WIB
Bek Liverpool FC, Dejan Lovren, setelah mencetak gol ke gawang Bournemouth dalam laga lanjutan Liga Inggris antara kedua tim di Stadion Vitality, Minggu (17/12/2017), (GLYN KIRK/AFP)

Liverpool tumbang 1-2 dari Manchester United pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu (10/3/2018) WIB di Stadion Old Trafford.

Pertahanan Liverpool diobrak-abrik oleh Manchester United pada babak pertama.

Bek termahal dunia, Virgil van Dijk, seolah tak kuasa membendung laju serangan Setan Merah.

Bersama Dejan Lovren, Van Dijk harus melihat gawang timnya dijebol dua kali oleh Marcus Rashford (14' dan 24').


Pemain muda Manchester United, Marcus Rashford, mencetak gol ke gawang Liverpool pada pertandingan Liga Inggris pekan ke-30 di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, Sabtu (10/3/2018).(OLI SCARFF/AFP)

Khusus Lovren, penampilannya terbilang buruk pada laga ini.

Dia dua kali tak berhasil mengawal Rashford yang berujung dengan dua gol ke gawang Liverpool.

Satu kesalahan lain dibuat Lovren ketika Man United mendapat peluang melalui tendangan akrobatik Juan Mata.

(Baca Juga: Gara-gara Diserbu Netizen Indonesia, Akun Instagram Resmi Lechia Gdansk Sampai Bikin Pernyataan Seperti Ini)

Beruntung bagi bek asal Kroasia itu, sepakan Mata tak mengarah ke gawang timnya.

Kekalahan dari Man United plus kebobolan dua gol ini diduga merupakan karma yang didapat oleh Lovren.

Pasalnya, sebelum pertandingan Lovren sempat berujar yang membuat telinga para pendukung Man United memerah.

(Baca Juga: VIDEO - Skill Menawan Bek Manchester United Sukses Kelabui Top Scorer Liverpool!)

"Terakhir kali saat mereka ke sini (Liverpool), mereka bertahan dengan sangat dalam," tutur Lovren seperti dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo.

"Untuk mereka mungkin satu poin cukup, namun kami tak pernah bermain untuk hasil imbang," ucap Lovren saat ditanya soal parkir bis Manchester United.

Pada pertemuan kedua, Lovren justru tak kuasa menahan serangan-serangan yang dilancarkan oleh Man United.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P