Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Angkat Legenda Manchester United sebagai Pelatih, Perjudian Southampton guna Lolos dari Jurang Degradasi

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Kamis, 15 Maret 2018 | 18:25 WIB
Manajer Stoke City, Mark Hughes (kanan), mengamati jalannya laga Premier League di kandang Liverpool FC, Stadion Anfield, 27 Desember 2016. (PAUL ELLIS / AFP)

Hanya unggul satu poin dari tim teratas penghuni zona degradasi Liga InggrisSouthampton resmi kontrak Mark Hughes Rabu (14/3/18) demi perubahan nasib.

Performa Southampton musim ini memang tidak terlalu meyakinkan.

Hingga pekan ke-30 Liga Inggris, klub pertama Gareth Bale tersebut hanya bertengger satu garis di atas zona degradasi dengan 28 poin.

Hal ini berbeda dengan capaian musim lalu yang bisa dibilang cukup baik.

Musim lalu Soton mengantongi 46 poin dan finis di posisi 8 klasemen akhir Liga Inggris .

Performa Soton saat ini tampak memprihatinkan, setelah hanya meraih satu kemenangan dalam lima laga terakhir Premier League

Soton terakhir kali meraih tripoin pada pekan ke-26 Liga Inggris, kala menang 3-2 melawan West Bromwich Albion. 

Demi memperbaiki performa tim, Soton memecat Mauricio Pellegrino dan menunjuk Mark Hughes.

Tercatat Blackburn Rovers, Manchester City, Fulham, Queens Park Rangers, dan Stoke City, pernah dilatih Hughes tanpa menghasilkan satu pun gelar.

Bahkan baru-baru ini legenda Manchester United tersebut dipecat dari Stoke City setelah hanya meraih lima kemenangan dari 22 laga Premier League.

Meskipun demikian Hughes tetap optimis.