Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rafael Benitez Yakin 40 Poin Cukup buat Newcastle United

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 18 Maret 2018 | 03:04 WIB
Ekspresi pelatih Newcastle United, Rafael Benitez, dalam partai Liga Inggris lawan Brighton & Hove Albion di Stadion American Express Community, Brighton, 24 September 2017. (GLYN KIRK / AFP)

Pelatih Newcastle United, Rafael Benitez, yakin 40 poin cukup bagi timnya agar terhindar dari degradasi ke Championship musim ini.

Saat ini, Newcastle hanya berada sejauh lima poin dari zona degradasi Liga Inggris di 8 pertandingan tersisa.

Ya, dengan kemasan 32 poin, Newcastle sekarang menempati urutan ke-13 klasemen sementara.

Namun, di bawah asuhan Benitez, tim berjulukan The Magpies tengah dalam performa cukup menjanjikan karena hanya mengalami satu kekalahan dalam 6 partai terakhir.

"Saya pikir minimal 40 poin sudah jaminan untuk tetap bertahan di Premier League," ucap Benitez seperti dilansir BolaSport.com dari SkySports.

Berarti, Newcastle setidaknya butuh tambahan tiga kemenangan atau dua kemenangan dan dua hasil imbang agar bisa memenuhi target 40 poin Benitez.

Di samping itu, Benitez juga menyinggung soal peluang kapten Newcastle, Jamaal Lascelles dan Jonjo Shelvey memperkuat Tim Nasional Inggris di laga persahabatan melawan Belanda dan Italia.

(Baca Juga: Semifinal Piala FA Jadi Aneh buat Tottenham Hostpur) 

Ia cukup yakin kedua pemain itu punya peluang mendapat panggilan dari pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate.

"Hal ini selalu sulit. Mereka tampil sangat baik buat kami. Namun, keputusan ada di tangan pelatih, ada banyak pemain di Inggris tampil bagus dan ini adalah soal keputusan," ucap Benitez.