Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memuji Arsenal jelang pertemuan kedua klub pada laga lanjutan Liga Inggris, Sabtu (3/11/2018).
Arsenal tengah dalam tren positif setelah meraih delapan kemenangan beruntun di Liga Inggris musim ini.
Juergen Klopp pun mengimbau Liverpool untuk bermain komplit kala berhadapan dengan pasukan Unai Emery.
"Setelah start yang sulit, Arsenal mampu menjaga rekor mengesankan sehingga laga kali ini akan begitu menarik," ucap Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari Four Four Two.
"Tentu Arsenal adalah ancaman serius bagi peringkat empat besar Liga Inggris," kata Klopp.
Baca Juga:
Arsenal memulai Liga Inggris musim ini dengan kekalahan beruntun dari Manchester City dan Chelsea.
Dosa besar tersebut mampu mereka tebus dua bulan selanjutnya.
Arsenal menyapu bersih kemenangan dalam delapan laga setelahnya.
"Kami menganalisis setiap pertandingan yang kami lakoni," kata Klopp.
"Liverpool harus bisa merusak pertahanan Arsenal saat menguasai bola bahkan saat kehilangan juga," ujar Klopp.
Klopp yakin pertandingan melawan Arsenal tak akan berjalan dengan mudah.
Untuk itu, Liverpool harus siap akan perlawanan keras sang lawan.