Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penjaga gawang Burnley, Nick Pope menjadi penjaga gawang yang paling layak sebagai penjaga gawang timnas Inggris saat ini.
Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate memanggil empat penjaga gawang yaitu Joe Hart, Jack Butland, Jordan Pickford dan Nick Pope jelang laga ujicoba kontra Belanda (23/3/2018) dan Italia (28/3/2018).
Empat penjaga gawang ini besar kemungkinan akan bersaing ketat untuk memperebutkan satu tempat sebagai penjaga gawang timnas Inggris di Piala Dunia 2018.
Joe Hart yang biasanya tampil sebagai pilihan utama di bawah mistar Tim Tiga Singa sangat lawan tergusur oleh pesaingnya jika performa tak meyakinkan mantan kiper Manchester City ini di West Ham United dengan hanya mencatatkan 3 clean sheet dan kebobolan 33 kali.
Jika melihat statistik sepanjang Liga Inggris musim ini secara mengejutkan nama yang paling layak untuk menjadi penjaga gawang utama timnas Inggris adalah penjaga gawang Burnley, Nick Pope.
(Baca Juga: 8 Klub dari Negara Berbeda Menjadi Wakil di Perempat Final Liga Europa)
Nick Pope musim ini menjadi penjaga gawang Inggris dengan jumlah clean sheet terbanyak di Liga Inggris dengan 10 kali clean sheet, lebih banyak dari Jordan Pickford tujuh kali dan Jack Butland lima kali.
Ryman League North Division
Conference
League Two
League One
Championship
Premier League
England call-up
Nick Pope's journey to the top pic.twitter.com/FdLR6goayS
— Soccer AM (@SoccerAM) 15 March 2018
Selain itu Pope juga adalah penjaga gawang dengan jumlah presentase penyelamatan terbanyak kedua Liga Inggris dibawah David De Gea.
Dari data yang diperoleh BolaSport.com dari Telegraph, Nick Pope mencatatkan 80,2 persen penyelamatan, hanya kalah dari David De Gea dengan 80,7 persen penyelamatan.
Penjaga gawang 25 tahun ini mengalahkan nama-nama kiper papan atas Liga Inggris lainya dalam urusan presentase penyelamatan seperti Ederson 70,6 persen dan Hugo Lloris 70 persen.