Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasib Buruk Liverpool, Dijauhi Kiper AS Roma dan Ditinggal Gianluigi Buffon

By Aditya Fahmi Nurwahid - Kamis, 31 Mei 2018 | 00:55 WIB
Ilustrasi gambar kiper AS Roma, Alison Becker (kiri), dan mantan kiper Juventus, Gianluigi Buffon (kanan). (BOLASPORT.COM)


Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, menyapa suporter dalam laga Liga Italia kontra Hellas Verona di Stadion Allianz, Turin pada 19 Mei 2018.(MARCO BERTORELLO/AFP)

(Baca Juga: Bergabung dengan Timnas Spanyol, Andres Iniesta Ingin Rebut Trofi Piala Dunia Terakhirnya)

Sama seperti Liverpool, PSG juga inginkan jasa Buffon sebagai mentor kiper utamanya, Alphonse Areola.

Dalam laporan yang sama, Buffon telah sepakat untuk teken kontrak selama dua tahun bersama Les Parisiens.

Sedangkan kiper AS Roma, Alisson Becker, disinyalir akan tetap bertahan di AS Roma pada musim depan.


Kiper AS Roma, Alisson Becker, merayakan gol yang dicetak timnya dalam laga Liga Italia kontra Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, pada 21 Januari 2018.(MIGUEL MEDINA/AFP)

(Baca Juga: Andres Iniesta Akhirnya Menjawab Mengapa Ia Meninggalkan Barcelona)

Terlebih, Alisson juga memberikan sikap dukungan kepada Loris Karius untuk tetap kuat di Liverpool.

"Sangat sedih melihat ini, tetapi dia harus mengangkat kepalanya. Ini adalah bagian dari sepakbola dan kehidupan harus terus berjalan," ujar Alisson Becker.

Kini, Liverpool dikabarkan mengincar kiper kedua Barcelona, Jasper Cillesen, untuk bersaing dengan Karius sebagai kiper utama Liverpool.

(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P