Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Timnas Inggris Dikritik karena Memanggil Pemain Ini

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Kamis, 22 Maret 2018 | 12:37 WIB
Pelatih Inggris, Gareth Southgate, berbicara dalam konferensi pers di Tottenham Hotspur Training Ground, Enfield, Inggris, pada 4 Oktober 2017. (OLLY GREENWOOD/AFP)

Keputusan pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, memanggil pemain dari klub papan bawah dipertanyakan.

Timnas Inggris tengah mempersiapkan skuat jelang laga persahabatan melawan timnas Belanda dan timnas Italia pada 23 dan 27 Maret 2018 waktu setempat.

Keputusan sang pelatih, Gareth Southgate, dipertanyakan menyoal isu pemanggilan gelandang West Bromwich Albion (WBA), Jake Livermore.

Hal ini disebabkan performa Livermore yang tidak istimewa di klub.

Performa mantan pemain Tottenham tersebut disoroti karena membuat WBA tersungkur di dasar klasemen Liga Inggris.

(Baca Juga: Wonderkid Amerika diklaim Lebih Baik dari Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo)


Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, tengah berebut bola dengan pemain West Bromwich Albion, Jake Livermore di pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Old Trafford, Sabtu (1/4/2017).(OLI SCARFF/AFP)

Media Inggris Football365 mengkritik penampilan Livermore kala dimainkan timnas inggris menghadapi timnas Jerman dan timnas Brasil November 2017 lalu.

Mereka memberikan pandangan bahwa Livermore adalah pemain yang sama sekali tidak luar biasa.

(Baca Juga: 3 Fakta Menarik yang Libatkan Barcelona dan Atletico Madrid Jelang Bubaran Liga Spanyol)