Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eden Hazard Angkat Bicara Setelah Chelsea Resmi Menunjuk Maurizio Sarri Sebagai Pelatih Baru

By Tomy Kartika Putra - Selasa, 17 Juli 2018 | 11:47 WIB
Eden Hazard berpose dengan medali setelah membantu Belgia menekuk Inggris dalam duel perebutan tempat ketiga di Saint Petersburg Stadium, 14 Juli 2018. (PAUL ELLIS / AFP)

Jika masih akan bermain untuk Chelsea pada musim depan, maka Eden Hazard bakal merasakan sentuhan dari pelatih anyar The Blues, Maurizio Sarri.

Mantan pelatih Napoli itu telah resmi ditunjuk sebagai pelatih baru Chelsea menggantikan posisi Antonio Conte.

Maurizio Sarri sendiri mempunyai catatan yang bagus kala membesut Partenopei.

Pelatih 59 tahun berhasil membawa Napoli dua kali duduk sebagai runner-up Liga Italia.

Sarri bahkan menjadi pelatih yang berhasil membawa Napoli memecahkan rekor jumlah poin terbanyak klub dalam satu musim, tatkala pasukannya mampu mendulang 91 angka pada musim 2017-2018.

Namun sayang, jumlah poin tersebut masih belum cukup untuk mengungguli Juventus di puncak klasemen Serie A musim itu (95 poin). 

(Baca juga: Manchester United Pulangkan Daley Blind ke Ajax Amsterdam)

Sementara itu, Eden Hazard yang baru saja mengantarkan Belgia meraih posisi ketiga pada Piala Dunia 2018 masih belum tahu apakah keputusan Chelsea menunjuk Sarri adalah tindakan yang tepat atau bukan.

Mantan pemain Lille akan melihat dulu bagaimana cara Maurizio Sarri melatih tim untuk bisa memenangi gelar.