Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United, Liverpool, dan Chelsea Berebut Bek Sayap Napoli

By Bayu Chandra - Rabu, 25 April 2018 | 17:31 WIB
Striker Juventus, Gonzalo Higuain (kiri), berebut bola dengan pemain bertahan Napoli, Elseid Hysaj, di partai lanjutan Liga Italia, Minggu (2/4/2017) waktu setempat. (CARLO HERMANN/AFP)

Tiga klub raksasa Inggris, Manchester United, Liverpool, dan Chelsea, bersaing untuk mendapatkan bek sayap milik Napoli, Elseid Hysaj.

Dinukil BolaSport.com dari laman Football Italia, Elseid Hysaj memiliki klausul rilis 50 juta euro atau setara 849 miliar rupiah.

Laporan itu meyakini bahwa dengan harga tersebut, trio Manchester United, Liverpool, dan Chelsea akan sanggup memboyong bek berusia 24 tahun itu.

(Baca juga: Sejarah Hari Ini, The Invincible Arsenal Kunci Gelar Juara Liga Inggris)

Namun, dari tiga klub itu baru Chelsea yang serius menghubungi agen Hysaj, Mario Giuffredi, beberapa kali.

Keinginan Chelsea terhadap Hysaj dikabarkan sebagai respons ketidakjelasan masa depan Davide Zappacosta. 

(Baca juga: Dani Alves Akan Kembali ke Barcelona, jika...)

Ketertarikan Chelsea terhadap Hysaj juga akan menghadapi persaingan dengan Manchester United yang ingin mencari pengganti Matteo Darmian.

Bek Italia itu dikabarkan segera hengkang ke Juventus setelah kurang mendapat kepercayaan dari pelatih Jose Mourinho.

Bersama Napoli, Hysaj telah menorehkan 43 penampilan dan satu assist pada semua ajang kompetisi musim ini.